Rabu, 03 Februari 2016

Rabu, 04/09/2013 22:17 WIB

Proliga 2014 Akan Dimulai Lebih Cepat karena Pemilu

Mercy Raya - detikSport
Jakarta - Kompetisi bola voli Indonesia Proliga akan kembali digelar tahun depan. Waktu pelaksanaan kompetisi berhadiah Rp 1 miliar itu harus disesuaikan dengan adanya Pemilihan Umum (Pemilu).

Jika pada tahun 2013 ini Proliga dimulai pada bulan Februari maka pada tahun depan kompetisi tersebut akan mulai bergulir pada bulan Januari. "Jadwal ini kami majukan karena tahun depan ada pemilu," kata Direktur Proliga Hanny S. Surkatty ketika ditemui di kantor Pengurus Besar Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia, Pancoran, Rabu (4/9/2013).

Untuk Proliga 2014 total 13 tim akan beradu kekuatan di delapan kota pada kurun waktu 10 Januari-16 Maret 2014. Dari 13 tim itu, tujuh di antaranya adalah tim putra, yaitu Palembang Bank Sumsel Babel, Jakarta BNI 46, Surabaya Samator, Solo Bank Jateng, Jakarta Pertamina Energi dan Jakarta Electrik PLN.

Sementara di bagian putri terdiri dari enam tim yakni Jakarta Popsivo Polwan, Manokwari Valeria Papua Barat, Jakarta Electric PLN, Gresik Petrokimia, Jakarta BNI 46, Jakarta Pertamina Energi, dan Jakarta Bank DKI.

Terdapat dua nama tim baru dan satu tim yang kembali berlaga di kompetisi itu. Di tim putra ada tim Jakarta Bank DKI yang kembali tampil di Proliga setelah kali terakhir berpartisipasi tahun 2006. Sedangkan di tim putri ada perubahan nama Solo Bank Jateng yang awalnya Semarang Bank Jateng dan Jakarta Pertamina Energi yang awalnya Jakarta Pertamina.

"Sebenarnya masih banyak klub-klub lain yang ingin ikut turnamen ini. Tapi pendaftaran sudah tutup sejak 30 Juli lalu, jadi tidak bisa," ujar Hanny

Proliga tahun ini juga mengubah peraturan terkait perekrutan atlet asing. Jika di tahun sebelumnya Proliga membolehkan satu tim merekrut tiga pemain asing, kini tim maksimal cuma boleh merekrut dua pemain asing.

"Sebenarnya lebih kepada pemanfaatan yang sudah ada. Lagi saya lihat. Prestasinya kurang juga, pemain ketiganya juga engga main, lebih banyak jadi cadangan. Lebih baik kasih kesempatan untuk pemain lokal yang sudah ada," jelas Hanny.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Anda pengunjung ke :

Blogger templates